Tidak sengaja kami 'menemukan' pipa aluminum yang kami duga cocok untuk digunakan sebagai laras alternatif senapan mainan airsoft gun PVC. Semula kami tidak terlalu antusias dengan pipa aluminum ini, karena jika dilihat sepintas mempunyai ukuran sama dengan pipa-pipa aluminum yang pernah kami coba gunakan sebagai laras.
Pada
eksperimen terdahulu, pipa-pipa yang kami uji terlalu longgar sehingga daya dorong terhadap proyektil bola plastik airsoft tidak cukup kuat. Perbedaan diameter BB plastik airsoft dengan diameter dalam pipa yang terlalu besar (hampir 1 mm) menyebabkan kompresi dan daya dorong berkurang. Setelah diukur lebih cermat, ternyata pipa terbaru yang baru kami dapatkan tersebut memiliki diameter dalam sebesar 6,1mm.
|
Diameter dalam pipa aluminum terbaru kami 6,1mm. Cukup menjanjikan :-) |
Diameter sebesar itu memberikan
gap atau celah 0,3 mm dibandingkan dengan
diameter riil proyektil BB yang pernah kami ukur. Harapan kami, laras alternatif tersebut dapat menunjukkan
performa yang sebanding dengan laras airsoft gun alternatif dari bahan plastik.
Selamat berkreasi dengan aman. Bahan dapat dibeli dan alat dapat
dipinjam, namun kreatifitas dan imajinasi datang dari Anda sendiri :-)
Salam...
Admin PVCairsoftgun
pvcairsoftgun@gmail.com
No comments:
Post a Comment
Ingin diskusi mengenai airsoft gun PVC? Mau berbagi pengalaman? Silakan menulis komentar atau email ke pvcairsoftgun@gmail.com